Monday, 22 August 2016

Tips Melupakan Mantan Kekasih


Hampir setiap orang yang pernah pacaran pasti juga pernah mengalami yang namanya putus cinta, suami istri aja bisa cerai apalagi cuma pacaran. Masa pacaran memang memberikan kenangan terindah, namun kenangan itulah yang nantinya akan membunuhmu perlahan kalau kamu tidak tau cara melupakan kenangan bersama pacar.
Nah, kali ini saya akan membagi beberapa tips untuk melupakan mantan/seseorang yang sulit untuk dilupakan:

Percayalah pada diri anda sendiri

Percayalah bahwa anda bisa melalui hari-hari anda tanpa sang mantan.  Yakinlah bahwa anda cukup kuat untuk menghadapi masa depan.  Mempercayai diri anda bisa membuat anda lebih tegar dalam menghadapi perpisahan, dan hal ini justru bisa memotivasi anda untuk menjadi lebih baik.  Jika perlu, bacalah berbagai tips untuk meningkatkan rasa percaya diri di berbagai media.

Berdoa

Berdoalah sesuai dengan kepercayaan dan agama masing-masing.  Support secara spiritual terbukti sangat membantu anda untuk move on sekaligus melupakan mantan kekasih.  Cobalah untuk lebih mendekatkan diri kepada Tuhan dengan melakukan berbagai ibadah atau bergabung dengan aktivitas-aktivitas keagamaan.  Ingat juga bahwa Sang Pencipta adalah zat yang Maha Adil dan tidak akan membiarkan hamba-Nya menerima cobaan yang tidak mampu ia lewati.  Ingat, takdir akan membantu anda menemukan pasangan hidup yang benar-benar cocok dan serasi, jadi jangalah lupa untuk senantiasa berdoa kepada Tuhan untuk membantu anda.

Berhenti berharap

Buanglah harapan bahwa masih ada kemungkinan bagi anda berdua untuk kembali menjadi sepasang kekasih.  Sepanjang anda masih menaruh harapan, mustahil untuk melupakan mantan pacar dan melanjutkan hidup anda.  Pikiran anda akan terus dihantui oleh harapan tersebut, dan anda juga bisa terjerumus ke dalam harapan palsu yang tidak kunjung terwujud.
Intinya, biarkanlah yang lalu terus berlalu.  Anda harus menutup rapat-rapat setiap harapan tentangnya.  Cobalah untuk move on  dan menata kembali kehidupan anda.  Daripada menggantungkan harapan pada sang mantan yang jelas-jelas sudah mengecewakan anda, lebih baik pasang harapan untuk diri anda sendiri di masa depan.

Pikirkan kembali hal-hal positif dalam diri anda, dan hal negatif dalam diri sang mantan

Memang hal ini terdengar kejam, tapi terbukti sangat efektif untuk membantu anda melupakan sang mantan.  Cobalah untuk mengingat-ingat kualitas positif dari kepribadian anda, dan bandingkanlah dengan hal-hal negatif dari sang mantan pacar yang sering membuat anda kesal atau bahkan terluka.  Cobalah untuk meyakinkan diri anda sendiri, bahwa dengan kualitas positif yang anda miliki, anda layak untuk mendapatkan pria/ wanita yang lebih baik.  Gunakan juga kesempatan ini untuk lebih memahami anda sekaligus untuk melakukan introspeksi.

 Buang/ singkirkan semua barang-barang yang berhubungan dengan pacar anda

Barang-barang pemberian mantan anda pasti memiliki kesan dan memori tertentu bagi anda.  Bisa saja, setiap anda menggunakan atau melihat barang tersebut, memori anda akan kembali terbang ke sang mantan kekasih.  Tentu saja, hal ini akan membuat anda makin susah untuk melupakannya.  Nah, salah satu langkah awal paling jitu untuk melupakan mantan pacar adalah dengan menyingkirkan semua barang-barang pemberiannya, sekecil apapun itu.  Jika anda tidak tega untuk membuangnya, masukkanlah barang-barang tersebut ke dalam kotak dan simpan jauh-jauh dari kamar anda.  Oh ya, jangan lupa juga untuk menyingkirkan semua foto anda berdua yang terpajang di dinding atau tersimpan di dalam dompet.


Habiskan waktu dengan teman-teman anda

Menghabiskan waktu dengan teman bisa membuang rasa sedih dan galau karena retaknya hubungan anda dengan sang mantan.  Terutama dalam periode-periode awal putus, banyak-banyaklah untuk menghabiskan waktu bersama sahabat-sahabat terbaik anda.  Ingat, jangan hanya menghabiskan waktu untuk curhat tentang sang mantan, tapi cobalah untuk melakukan berbagai aktivitas yang bisa membuat anda dan sahabat merasa bahagia.  Dengan melakukan hal ini, anda akan menyadari bahwa ternyata masih ada orang lain yang bisa diajak untuk berbagi kegembiraan dan kesedihan selain mantan pacar anda.



Jangan mengingat kenangan indah ketika bersamanya

Mengingat memori indah saat bersama mantan pacar hanya akan terus dan terus melukai hati anda.  Hal ini pun akan membuat anda lebih susah melupakannya dan mempertinggi kemungkinan untuk kembali rujuk.  Oleh karena itu, cobalah untuk menyingkirkan semua memori indah bersama sang mantan pacar, setidaknya pada masa awal-awal anda putus dan belum stabil..

Seperti yang disebutkan di atas, anda bisa melakukan hal ini dengan membuang barang-barang pemberiannya atau menyingkirkan foto-foto anda berdua.  Ingat, kenangan indah tersebut hanya bersifat sementara sebelum ia membuat anda merasa kecewa.




Jangan mendengarkan lagu-lagu galau

Banyak orang yang ketika baru saja putus dengan pacarnya justru menghanyutkan diri di bawah lagu-lagu romantis yang membuat galau.  Hal ini justru tidak membuat anda merasa lebih baik.  Oleh karena itu, cobalah menghindari berbagai lagu atau musik bernada sedih, penyesalan, kerinduan, atau penantian.  Gantilah dengan lagu-lagu bernada ceria, semangat, dan membuat anda lebih yakin untuk memulai hidup anda tanpanya.  Walaupun terkesan sepele, cara ini terbukti sangat ampuh untuk membanntu anda melupakan sang mantan.

Carilah support dari keluarga anda

Ketika baru putus, cobalah untuk mencari dukungan dari keluarga anda.  Jangan segan-segan menceritakan hal ini pada kakak-adik, atau bahkan orang tua anda.  Kedua orang tua anda pasti bisa memberikan nasihat-nasihat yang menenangkan sekaligus menghibur.  Jika kebetulan orang tua berada di tempat yang jauh, teleponlah mereka.  Dukungan dari keluarga akan membuat anda merasa tidak sendirian dalam menghadapi masalah yang membuat hati anda sedih.



Hindari kontak dengan sang mantan

Sebenarnya ini adalah metode paling simpel dan mudah untuk melupakan mantan pacar anda.  Hindari kontak dalam bentuk apapun.  Cobalah untuk tidak bertemu dengannya, dan hindari tatap mata secara langsung.  Jangan angkat telepon, dan jangan ladeni SMS-SMS darinya apapun yang tertulis di dalamnya.  Jangan coba untuk membuka-buka halaman Facebooknya, karena itu bisa membuat anda makin merasa galau.  Memang pada awalnya terasa berat, namun setelah beberapa hari, dibantu dengan dukungan keluarga dan teman-teman, melupakan mantan pacar akan menjadi sebuah masalah yang terasa ringan.





EmoticonEmoticon